SUKSESKAN MTQ NASIONAL KE 36 TINGKAT KABUPATEN TANAH DATAR
DI KECAMATAN TANJUANG BARU PADA BULAN OKTOBER 2010
BANTUAN, SUMBANGAN/INFAK/SADAQAH BAPAK/IBU DAPAT DISALURKAN MELALUI REKENING PANITIA MTQ PADA BRI TABEK PATAH BATUSANGKAR NO.REK.5423-01-005480-53-1

Selasa, 24 Agustus 2010

Apel Akbar Milad LDS Kecamatan Tanjuang Baru ke 7

Lembaga Didikan Subuh Kecamatan Tanjuang Baru pada Bulan Agustus 2010 ini mengadakan Apel Akbar seluruh Santriwan/santriwati TPA se Kecamatan Tanjuang Baru dalam rangka memperingati hari jadi ke 7. Kegiatan Apel Akbar ini merupakan pengganti kegiatan yang rutin dilakukan yaitu dalam bentuk Didikan Subuh Gabungan TPA/TPSA se Kecamatan Tanjuang Baru yang biasanya digilir tiap mesjid yang ada di Kecamatan Tanjuang Baru pada setiap hari Minggu terakhir setiap bulannya.

Apel Akbar Didikan Subuh Kecamatan Tanjuang Baru dipimpin oleh Camat Tanjuang Baru Drs.Herison. Dari laporan Ketua LDS Kecamatan Tanjuang Baru Ediwarman didampingi sekretaris LDS Hermansyah menyampaikan bahwa dalam peringatan HUT ke 7 LDS Kecamatan Tanjuang Baru ini juga memberikan penghargaan kepada Tokoh Masyarakat Peduli DDS, Guru TPA Teladan, TPA Teladan dan Santri Teladan.

Pada kesempatan tersebut Camat Tanjuang Baru juga menyerahkan bantuan dari Bapak Azis Syarif Dt.Kabasaran Ameh perantau Bulaan yang berdomisili di Bandung yang juga menjabat sebagai Ketua KONI Jawa Barat yang memberikan bantuan sebesar Rp.2 juta perbulan yang dimulai bulan Agustus ini, sebelumnya beliau juga telah menyerahkan bantuan sebesar Rp.5 juta kepada LDS Kecamatan Tanjuang Baru yang digunakan untuk pembelian pakaian seragam bagi guru TPA se Kecamatan Tanjuang Baru.Pada Apel tersebut juga dihadiri oleh Drs.Irman.M.Si Anggota DPRD Kab.Tanah Datar yang juga sebagai Ketua Kehormatan LDS Kecamatan Tanjuang Baru dan Perantau Barulak dari Padang Dt.Paduko Sinaro yang juga menyampaikan akan memberikan bantuan kepada Guru TPA di Kecamatan Tanjuang Baru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar